Kabar DaerahPemudi PUI

Deklarasi dan Pelantikan PP Shofia Cahaya Bangsa, Mengukir Sejarah Baru Muslimah Muda PUI

PUI.OR.ID, Jakarta – Pada hari Ahad, 23 Februari 2025 bertempat di Gedung DPP PUI, telah berlangsung dengan sukses Deklarasi dan Pelantikan Pengurus Pusat (PP) Shofia Cahaya Bangsa. Acara ini menjadi momentum penting dalam perubahan nama Pemudi PUI menjadi Shofia Cahaya Bangsa, sebagai bagian dari upaya memperkuat peran perempuan dalam dakwah dan kepemimpinan.

Acara dimulai pada pukul 08.00 WIB dengan pembukaan oleh MC, dilanjutkan dengan pembacaan tilawah dan intisab. Setelah menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars PUI, Ketua Organizing Committee (OC) memberikan sambutan, diikuti oleh sambutan dari Ketua Dewan Pertimbangan Pusat PUI, KH. Nur Ihsan Zaidi MM, yang juga membacakan Surat Keputusan (SK) Perubahan Nama Organisasi.

Deklarasi perubahan nama secara resmi dibacakan oleh Ibu Hj. Agustin Kurniawaty, S.Pd., yang didampingi oleh Tim Adhoc. Setelah itu, dilakukan prosesi Pelantikan Pengurus Pusat Shofia Cahaya Bangsa, yang dipimpin oleh KH. Nazar Haris, M.BA. Dalam prosesi ini, para pengurus yang disebutkan namanya maju ke depan untuk membaca ikrar pelantikan. Sebagai simbol kepercayaan dan amanah, dilakukan penyerahan bendera pusaka dari Majelis Syuro PUI kepada Ketua Umum PP Shofia Cahaya Bangsa, Ilin Ratna Tiara, S.Psi.I., M.Sos.

Dalam sambutannya, Ilin Ratna Tiara, S.Psi.I, M. Sos. menyampaikan harapannya agar Shofia Cahaya Bangsa dapat menjadi wadah bagi perempuan muslimah dalam menebarkan kebermanfaatan, mengembangkan potensi, serta menjadi garda terdepan dalam membangun bangsa dengan nilai-nilai keislaman.

Acara semakin berkesan dengan sesi Motivasi dan Arahan yang disampaikan oleh tokoh-tokoh penting, yaitu:
– Ibu Hj. Ledia Hanifa, M.Psi.T (Ketua Dewan Pembina Shofia Cahaya Bangsa)
– Ibu Hj. Iroh Siti Zahroh, M.Si (Ketua Umum PP Wanita PUI)
– KH. Nazar Haris, M.BA (Wakil Ketua Majelis Syuro PUI)

Ketiga pembicara memberikan inspirasi bagi seluruh pengurus dan peserta, menekankan pentingnya peran perempuan dalam kepemimpinan, dakwah, dan pembangunan masyarakat.

Acara ditutup dengan doa bersama dan pertemuan internal pengurus untuk membahas program kerja ke depan. Dengan terselenggaranya acara ini, diharapkan PP Shofia Cahaya Bangsa dapat menjadi organisasi yang lebih solid, profesional, dan mampu membawa manfaat yang lebih luas bagi umat.

Related Articles

Back to top button