PUI Ucapkan Terimakasih kepada Presiden atas Anugerah Pahlawan Nasional KH Ahmad Sanusi

PUI.OR.ID, JAKARTA – Ketua Umum Persatuan Ummat Islam (PUI) KH Nurhasan Zaidi mengucapkan terimakasih kepada Presiden Joko Widodo yang telah menganugerahi gelar Pahlawan Nasional atas salah satu pendiri PUI yaitu KH Ahmad Sanusi.
Ucapan terimakasih ini dia sampaikan pada silaturahim Pimpinan Pusat PUI dengan Presiden Jokowi di Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (6/2/2024).
KH Nurhasan mengatakan, ketiga pendiri PUI yaitu KH Ahmad Sanusi, KH Abdul Halim dan Mr Raden Syamsudin adalah anggota Badan Penyelidik Usaha-Usaha Persiapan Kemerdekaan (BPUPK) Indonesia yang juga menjadi pendiri negara ini.
“Alhamdulillah pada 7 November 2022 lalu, KH Ahmad Sanusi dianugerahi gelar Pahlawan Nasional oleh Presiden RI,” kata KH Nurhasan.
Dirinya pun menyampaikan ucapan terimakasih kepada Presiden Joko Widodo dan mendoakan kondusivitas bangsa menjelang perhelatan pemilu 2024 nanti.
“PUI ini adalah organisasi pendidikan, sosial, dakwah, jadi kami membicarakan agenda-agenda kualitas pendidikan, kualitas syiar agama dan kualitas sosial kita. Persoalan kemasyarakatan,” kata dia.
KH Nurhasan juga menitipkan pesan dan doa kepada Presiden untuk menjaga ukhuwah, menjaga persatuan, dan harapan semoga pemilu 2024 nanti akan berlangsung secara kondusif, damai, luber dan jurdil.
Silaturrahim ini juga dihadiri oleh unsur Pimpinan Pusat PUI lain di antaranya, Sekretaris Majelis Syura PUI KH M Iding Bahrudin, Ketua Dewan Pertimbangan Pusat PUI KH Munandi Saleh, Ketua Umum Wanita PUI Hj Iroh Siti Zahroh, Ketua Umum Pemuda PUI Kana Kurniawan dan Mustasyar PUI Prof Achmad Tjahya Nugraha.