KH Nurhasan Zaidi Bersilaturrahim ke PP Pertanian Darul Fallah yang Didirikan KH Soleh Iskandar

PUI.OR.ID, BOGOR – Ketua Umum DPP Persatuan Ummat Islam (PUI) KH. Nurhasan Zaidi mengunjungi Pondok Pesantren Pertanian Darul Fallah, Ciampea, Bogor yang merupakan warisan besar dalam dunia pendidikan dari KH Soleh Iskandar, murid dan menantu Pendiri PUI KH Ahmad Sanusi pada Sabtu (29/10/2022).
Kunjungan silaturahim ini disambut baik oleh Pimpinan dan Pengasuh PP Pertanian Darul Fallah, KH. Abdul Hanan beserta para asatidz dan pengurus ponpes di aula pondok.
Ketua Umum DPP PUI KH Nurhasan mengungkapkan bahwa silaturrahimnya kesini merupakan napak tilas orangtua dan kakek yang merupakan kawan seperjuangan KH. Soleh Iskandar.
“Saya dengar bagaimana spirit kita membangun PP Darul Fallah oleh KH Soleh Iskandar bersama warga PUI dan Dewan Dakwah. Saya hadir disini membawa spirit kebersamaan itu,” katanya.
“Walaupun jarang bertemu namun kita seperti sudah satu ruh, satu jiwa. Seperti bertemu kawan masa kecil,” lanjutnya.
“Kita semua berharap dari pendidikan Darul Fallah melahirkan kader-kader yang sempurna imannya, bermanfaat untuk agama bangsa dan negara,” harap Anggota DPR RI ini.
Sementara itu, Pimpinan dan Pengasuh PP Pertanian Darul Fallah KH. Abdul Hanan sangat bersyukur KH Nurhasan beserta rombongan DPP PUI dapat berkunjung kesini di tengah padatnya kegiatan.
“Kami mengelola pesantren dengan 36 hektar wakaf amanah umat. KH Soleh Iskandar yang mendirikan pesantren ini meminta saya mengabdi disini,” jelasnya.
“Dengan kekuatan wasiat tersebut kita semua tetap bertahan walau dengan berbagai kendala. Bersyukur dengan kedatangan Kiai kesini kita semua mendapat banyak ilmu baru,” ucapnya.
“Semoga silaturahim ini menambah keberkahan amal dan umur. Prinsipnya kita selalu mendukung untuk kebaikan ummat,” terangnya.
“Semoga Pak Kiai selalu diberikan keberkahan umur dan kesehatan. Dan semoga dapat terus mewakili umat,” tutupnya.
Dalam kunjungan safari dakwah kali ini, KH Nurhasan Zaidi ditemani oleh Sekretaris Jenderal DPP PUI H. Raizal Arifin, Waskejen H. Maman Abdurrahman, Ketua Umum DPD PUI Kabupaten Bogor KH. Samsi Akbar Aflah, Ketua Umum DPD PUI Kota Bogor KH. Nur Ihsan Zaidi beserta jajaran pengurus PUI lainnya.