Pemuda PUI Sumedang Berbagi Takjil Berkah Ramadhan

PUI.OR.ID, SUMEDANG – Pemuda PUI Sumedang menggelar kegiatan Berbagi Takjil Berkah Ramadhan pada Jumat (15/04/2022). Dimulai pada pukul 17.00 WIB hingga waktu maghrib, 15 kader Pemuda PUI Sumedang membagikan 200 paket takjil yang terdiri dari 100 paket nasi box dan 100 paket snack takjil di sekitaran Sumedang Kota.
Salah satu program unggulan Pemuda PUI Sumedang di bulan Ramadhan ini mengusung tema “Dengan Berbagi Takjil Ramadhan, Semoga Pemuda PUI Sumedang Penuh Berkah”.
Ketua Pemuda PUI Sumedang Yogi S. Prayoga berkata, “Alhamdulillah hari ini kita Pemuda PUI Sumedang dapat berbagi takjil dengan masyarakat Sumedang, terlebih di bulan suci Ramadhan ini kita berlomba dalam kebaikan.”
“Semoga apa yang kita lakukan ini bisa membantu masyarakat khususnya yang sedang berpuasa, InSyaaAllah kita akan adakan rutin kegiatan berbagi takjil berkah Ramadhan ini setiap hari Jum’at menjelang berbuka puasa,” ucapnya.
Sementara itu, Ketua DPD PUI Sumedang Deni Permana yang juga hadir di lokasi mengungkapkan, “Saya sangat bangga dengan Pemuda PUI Sumedang yang diketuai oleh saudara Yogi, mereka menunjukkan eksistensinya dengan salah satu programnya di bulan suci Ramadhan ini.”
“Semoga anak-anak muda ini terus berkarya dan menunjukan kiprahnya di Sumedang agar nama PUI semakin dikenal oleh masyarakat Sumedang,” harapnya.
Kegiatan ini pun mendapat apresiasi dari salah seorang pedagang keliling yang berkesempatan mendapatkan takjil yang dibagikan Yogi dkk. Ia menuturkan, “Hatur nuhun kepada Pemuda PUI Sumedang, ini sangat membantu sekali. Semoga semakin banyak anak muda yang peduli dan berbagi kepada sesama seperti kalian ini.” ungkapnya penuh harap. (Yogi & Gabriel)